Powered by Blogger.

Harga dan Spesifikasi Smartfren Andromax A2 Terbaru September 2017



Smartfren Andromax A2 baru saja diluncurkan. Setelah sukses dengan Smartfren Andromax A, kini Smartfren meluncurkan smartphone generasi penerusnya yang diberi nama ” Andromax A2 ” yang hadir dengan beberapa peningkatan spesifikasi, seperti sudah berjalan pada OS Android v7.0 Nougat dan baterai 4000mah.



Ya, kapasitas baterai yang begitu besar adalah salah satu daya tarik yang paling menonjol dari smartphone terbaru ini. Smartfren mengklaim bahwa baterai sebesar 4000 mAh dapat bertahan selama dua hari penuh untuk pengunaan normal dan satu hari penih untuk pengunaan berat seperti main game / menonton video. Walaupun berkapasitas besar, baterai Smartfren Andromax A2 sudah dilengkapi teknologi pengisi daya baterai cepat Fast Charging yang dapat mengisi daya baterai 0% – 100% dalam waktu 2,5 jam jadi kita tidak perlu kuatir menunggu terlalu lama dalam pengisian daya nya. Smartfren Andromax A2 mempunyai kamera depan dengan resolusi 5 MP yang sudah dilengkapi fitur LED Flash yang pasti cukup jernih dan terang ketika melakukan selfie di malam hari. Dan untuk kamera utama (belakang), Smartfren Andromax A2 dibekali kamera 5 MP yang telah didukung fitur autofocus dan LED Flash yang dapat memberikan hasil foto cukup baik.


Selain Dual Led Flash yang disematkan pada Andromax A2, Smartfren juga menyematkan fitur lain pada perekam video yaitu Slow Motion, Time Lapse dan GIF. Dengan fitur ini pengguna dapat mengambil atau merekam video berdurasi panjang dan diubah menjadi video berdurasi pendek. Selain itu pengguna juga dapat merekam video dengan efek lambat atau slow motion. Dari segi dapur pacu Andromax A2 menggunakan prosesor berkecepatan 1,3 GHZ Quad Qore serta menggunakan OS Android 7 Nougat. Andromax A2 menggunakan layar 4,5 inc sama dengan pendahulunya Andromax A dimana memang cukup nyaman untuk digenggam maupun dimasukkan saku. Salah satu fitur yang tidak ketinggalan adalah Double Tap To Wake. Ya kita hanya perlu mengetuk dua kali untuk membangunkan layar Andromax A2. Bukan hanya double tap ada juga dengan menuliskan huruf seperti M untuk musik dll.


Dari sisi koneksi, Dual SIM On Smartfren 4G LTE Advanced & GSM. Smartfren Andromax A2 telah mendukung koneksi internat 4G LTE VoLTE yang artinya dapat menikmati panggilan telfon ( Video Call ) terlihat lebih tajam dan jernih. Di sisi penyimpanan, Smartfren Andromax A2 dibekali memori internal dengan kapasitas tampung sebesar 8GB serta dilengkapi slot microSD yang dapat digunakan untuk memperluas media penyimpanan mencapai 32 GB yang artinya Andromax A2 ini dapat digunakan untuk menyimpan berbagai jenis game dan aplikasi.

Kelebihan Smartfren Andromax A2
  • Jaringan 4G LTE
  • Layar ideal 4.5 inci IPS LCD
  • Sistem operasi Android versi baru, yakni OS Android v7.0 Nougat.
  • CPU Quad Core 1.3 GHz.
  • Dual LED Flash
  • Fitur Slow Motion pada perekam
  • Baterai besar 4000 mAh yang  dilengkapi teknologi Fast Charging.

Kekurangan Smartfren Andromax A2
  • Bahan masih plastik
  • Kamera masih 5MP
  • RAM 1 GB dan Internal 8GB
  • Tidak mempunyai sensor pemindai sidik jari Fingerprint.
  • Tidak mempunyai sensor Gyroscope untuk main game VR.

Harga Smartfren Andromax A2
Rp. 849.000,00
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
 
Template By Kunci Dunia
Back To Top